Zona Inormasi daftar harga handphone terbaru dan terupdate, berita teknologi terbaru, informasi tentang dunia teknologi dan gadget
Sabtu, 28 Mei 2011
Harga Tablet Android HTC Flyer Terungkap, Wildfire S Dibanderol Seharga 3 Jutaan
Terlihat sibuk dengan persiapan tablet Android Honeycomb 7 incinya yang bernama HTC Flyer, rupanya HTC juga berencana menghadirkan HTC Wildfire S, ponsel Android Gingerbread yang menyasar kalangan muda lewat pilihan warna maupun desain mininya.
HTC Wildfire S akan dijual dengan harga terjangkau dan mengincar kalangan pelajar dan anak muda yang mengikuti tren dan mempunyai gaya hidup dinamis (selalu berubah).
Agar demand terus tumbuh, maka HTC Wildfire S dibanderol Rp 2.999.000 di Indonesia yang akan dipasarkan mulai tanggal 6 Juni mendatang. HTC Wildfire S memiliki ukuran 101.3 x 59.4 x 12.4mm,
mirip dengan Aria yang berukuran 103.8 x 57.7 x 11.7mm.
Wildfire S memakai Android 2.3 Gingerbread dengan Sense UI dan layar 3,2 inci resolusi HVGA. Di dalamnya terdapat prosesor 600MHz dengan RAM 512MB, kamera 5MP, serta flash LED.
Dalam penjualannya disini, HTC Wildfire S dibundel dengan Telkomsel dengan bonus paket data unlimited gratis dari Telkomsel selama 6 bulan. Pada penjualan perdana, Wildfire S akan hadir dalam warna merah jambu, putih, dan abu-abu. Selain Wildfire S, HTC juga merilis tablet pertamanya HTC Flyer yang memiliki layar 7 inci seharga Rp 6.999.000.
Cukup mahal juga ya? Tertarik?
Tidak ada komentar:
Posting Komentar