Senin, 20 Juni 2011

Huawei MediaPad resmi diluncurkan, tablet Android 3.2 Honeycomb dengan prosesor Dual-Core 1.2 GHz

Pada berita terdahulu, Huawei mempernenalkan Tablet 7 inci dengan nama MediaPad, akhirnya kali ini Huawei secara resmi mengumumkan tablet terbarunya itu dengan detail dan spesifikasinya.



harga huawei mediapad android 3.2, tablet PC 7 inci Dual-Core 1 GHz, kekurangan kelemahan dan kelebihan Huawei MediaPad



Huawei MediaPad memakai Android 3.2 Honeycomb, berbeda dengan tablet lain yang memakai Android 3.1 atau 3.0. Android 3.2 lebih dioptimalkan untuk tablet 7 inci.



Selain itu, MediaPad juga memiliki prosesor tangguh Cualcomm Dual-Core dengan kecepatan 1.2GHz, layar kapasitif dengan resolusi 217 piksel per inci, GPS, kamera depan 1.3 MP, kamera belakang 5MP, dan wifi. Baterainya sendiri diklaim bisa bertahan untuk pemakaian selama 6 jam. Ukurannya sedikit lebih tebal dari Galaxy Tab 10.1 namun lebih tipis daripada Galaxy Tab dengan bobot 390 gram.



harga huawei mediapad android 3.2, tablet PC 7 inci Dual-Core 1 GHz, kekurangan kelemahan dan kelebihan Huawei MediaPad



MediaPad juga bisa diandalkan untuk urusan menonton video, pasalnya tablet yang memiliki memori internal 8GB ini bisa memainkan video Full HD 1080p, dukungan HSPA+, HDMI serta microSD dan beberapa aplikasi bawaan sepert Facebook, Twitter dan Flash Player 10.1



Untuk harganya, Huawei MediaPad belum diketahui. Kemungkinan akan lebih terjangkau dari tablet Dual-Core lain.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar