Seorang Blogger Rusia, Eldar Murtazin, sebelumnya pernah membocorkan informasi mengenai ponsel Windows Phone 7 Nokia dengan model seperti N8 yang dinamai W7. Salah satu bocorannya kali ini adalah ponsel Windows Phone 7 Nokia dengan keyboard QWERTY.
ShinyShiny.TV melaporkan kalau perwakilan Nokia memberikan sedikit detil lebih mengenai rumor ini. Mereka mengatakan kalau Nokia akan merilis ponsel QWERTY WP7 pada tahun 2011 ini dan diposisikan sebagai pesaing dari Blackberry. Ponsel ini nantinya akan mirip dengan Dell Venue Pro atau berbentuk dengan model seperti Blackberry Torch.
Perwakilan Nokia tersebut juga mengatakan kalau didalam sistem operasi ponsel WP7 Nokia akan ada beberapa aplikasi pre-loaded hasil kustomisasi Nokia. Entah apakah kustomisasi ini akan berefek pada update kedepannya, tetapi ponsel Nokia dengan Windows Phone 7 sudah ditunggu kehadirannya dan semoga tidak lama lagi akan dirilis dengan harga yang kompetitif.
src: teknoup.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar