Senin, 08 Agustus 2011

Huawei Vision, hp Android 2.3 Gingerbread - 1GHz processor + Kamera 5MP

Harga Hp Huawei Vision, ponsel 3D Android tertipis, hape keren bisa merekam video HD, handphone Android 2.3 Gingerbread murah



Huawei belum lama ini merilis satu perangkat Android terbaru miliknya, bernama Huawei Vision. Smartphone yang hadir dengan desain yang stylish ini bisa dibilang cukup menjanjikan.



Bagaimana tidak, selain hadir dengan desain menarik, Huawei Vision juga dibekali dengan spesifikasi apik dan keren-keren.



Menurut rilis yang diposting di situs resminya, tercatat bahwa Vision akan hadir dengan menjalankan OS Android 2.3 Gingerbread dan 3D carousel UI, yang merupakan versi modifikasi dari SPB Shell 3D. Desain menarik pada Huawei Vision terlihat dari paduan aluminium yang membaluti perangkat ini.



Harga Hp Huawei Vision, ponsel 3D Android tertipis, hape keren bisa merekam video HD, handphone Android 2.3 Gingerbread murah Huawei Vision termasuk smartphone tipis yaitu 9.9mm dengan berat 121 gr, hp layar sentuh ini mendukung geo-tagging dan dapat juga difungsikan sebagai perekam gambar bergerak dengan kualitas HD 720p@30fps.



Spesifikasi dan fitur apik lainnya yang ikut menjadikan perangkat ini menarik, di antaranya prosesor single-core core 1GHz MSM 8255-1 Snapdragon, RAM 512 MB, dan ROM 2 GB. Sementara pada sektor konektivitas fitur seperti Bluetooth 2.1, WiFi 802.11 b / g / n, A-GPS, dan port microUSB 2.0 siap untuk memfasilitasi penggunanya kelak.



Tak hanya itu, Huawei Vision juga dilengkapi dengan fitur apik lain, seperti slot kartu microSD yang dapat menampung data hingga 32GB, FM radio, serta baterai berkekuatan 1400 mAh.



Kemungkinannya, Hp Android Gingerbread ini rencananya akan dijual mulai bulan September mendatang. Semoga saja, Indonesia menjadi salah satu negara yang bakal disambangi smartphone ini nantinya.



Soal harga, Huawei belum mengumumkan secara pasti. Perkiraan saya, hp Android sekelas Huawei Vision dengan prosesor 1GHz ini mungkin akan dilego pada kisaran harga antara 1.5 - 2 Jutaan.



Berikut ini adalah spesifikasi Huawei Vision yang saya kutip dari Phonearena:



Layar: 3.7 inci TFT kapasitif touchscreen, multitouch, sensor cahaya, proximity sensor

Sistem: Android 2.3 Gingerbread, Prosesor Single core, MSM 8255, 1 GHz

Memori: 512 RAM/2GB ROM, microSD sampai 32GB

Kamera: 5MP, Autofokus, LED Flash, video HD 720p

Konektifitas: Bluetooth v2.1 A2DP, WiFi 802.11 b/g/n, microUSB 2.0, jack 3.5 mm

Fitur: GPS/A-GPS, music/Video Player, SMS, Email, accelerometer sensor, Gyroscope sensor, FM Radio, YouTube, Internet browser (HTML), warna (hitam, kuning, abu-abu)

Baterai: Li-Ion 1400 mAh

Tidak ada komentar:

Posting Komentar