Rabu, 17 Agustus 2011

Ini dia daftar Ponsel/gadget terbaik dan terfavorit di Eropa

Baru-baru ini, salah satu lembaga survei di Eropa bernama EISA (European Imaging and Sound Association) memberikan penghargaan terhadap beberapa produk elektronik berupa gadget dan smartphone terbaik di kelasnya untuk periode tahun 2011-2012.



Dari berbagai kategori tersebut, berikut ini adalah daftar gadget-gadget yang masuk menjadi kategori terbaik untuk kawasan Eropa pilihan EISA:



1. Tablet Terbaik : Acer Iconia Tab A500



Ponsel hp/gadget terbaik 2011



Acer Iconia Tab, Tablet Android Honeycomb Terbaik Murah ini mengadopsi OS Android versi baru, Android 3.0 Honeycomb yang memang diperuntukkan khusus untuk tablet PC sekaligus sebagai tablet Honeycomb pertama yang diluncurkan di Indonesia.



Dukungan prosesor Dual-Core 1GHz dengan 1GB RAM menjadikan Tablet Android Honeycomb Terbaik Murah ini sebagai tablet Android yang powerfull dan hebat di sisi kinerja untuk menjalankan segudang fitur yang dimilikinya. - Selengkapnya tentang Acer Iconia Tab A500...





2. Ponsel Terbaik : Samsung Galaxy S II



Ponsel hp/gadget terbaik 2011



Berbekal Processor Dual Core berkecepatan 1GHz (juga terdapat versi 1.2 GHz), layar kapasitif berjenis Super AMOLED Plus seluas 4.3 Inci (aje gile.. Gede banget :D) serta segudang fitur dan spek mengagumkan lain, menariknya lagi, hp ini sudah masuk ke Indonesia dengan harga konpetitif. - Selengkapnya tentang Samsung Galaxy S II...





3. Ponsel Sosial Terbaik : HTC ChaCha



Ponsel hp/gadget terbaik 2011



HTC ChaCha diklaim sebagai ponsel dengan dukungan jejaring sosial terbaik. Pasalnya, si doi punya tombol sekali sentuh untuk mengakses situs jejaring sosial yang saat ini sedang digandrungi. Hayoo apa coba?? (bocoran: F*******k) - Selengkapnya tentang HTC ChaCha...





4. Ponsel Kamera Terbaik : Sony Ericsson Xperia Arc



Ponsel hp/gadget terbaik 2011



Hanya berbekal kamera digital berkekuatan 8 megapiksel, nyatanya Sony Ericsson benar-benar jago bikin hape kamera. Ya iyalah, Xperia arck kan dijejali dengan segudang fitur untuk memaksimalkan kinerja kamera, sebut saja sensor XMOR R, Mobile BRAVIA Engine dan sebagainya. -





5. Ponsel Paling Hijau : Sony Ericsson Xperia Mini



Ponsel hp/gadget terbaik 2011



Ini dia, si bontot yang tergolong sebagai pendatang baru. Bagaimana tidak, so doi yang baru bulan ini masuk Indonesia sudah 'berani' menyabet gelar bergengsi ini. Xperia Mini kabarnya punya banyak fitur gokil selain ukurannya yang mini, dan kamera yang bisa merekam video berkualitas HD. Hp ini juga diklaim sebagai ponsel HD terkecil di dunia. - Selengkapnya tentang Xperia mini...





Selain itu ada juga beberapa kategori tentang barang elektronik lain seperti:



- Canon EOS 600D yang menjadi kamera terbaik

- Canon Legria HF M41 yang menjadi camcorder terbaik

- Sony Bravia KDL 55HX920 yang menjadi TV LCD terbaik

- Philips 46PFL9706 sebagai TV 3D terbaik

- JBL Studio 190 yang menjadi Loudspeaker terbaik.





Apakah ponsel gadget anda ada yang masuk daftar di atas?



Via: TeknoUp.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar