Zona Inormasi daftar harga handphone terbaru dan terupdate, berita teknologi terbaru, informasi tentang dunia teknologi dan gadget
Jumat, 09 September 2011
LG Optimus Note, Android CDMA QWERTY plus 1.2 GHz Dual-core Tegra 2 CPU hadir di Korea
Hanya berselang selama beberapa hari setelah Galaxy Note ala Samsung diumumkan, 'Note' versi lain dari LG juga turut muncul ke permukaan. Berbeda dengan Galaxy Note, LG Optimus Note merupakan smartphone Android berbentuk QWERY sliding dengan layar seluas 4.0 inci berteknologi NOVA display seperti pada Optimus Black dan diperkuat oleh prosesor Dual-core 1.2 GHz Tegra 2.
Sejauh ini, spesifikasi Optimus Note yang diketahui adalah kemera 5 megapiksel dengan perekam video HD, serta satu kali kamera depan berjenis VGA; memori internal sebesar 8GB, HDMI port, serta konektifitas WiFi.
Smartphone Android 2.3.4 berbasis CDMA ini memiliki ketebalan hanya 12.3 mm, cukup tipis untuk sebuah ponsel sliding.
Ponsel ini nampaknya hanya dipasarkan untuk pasaran Korea saja menginggat ia berjalan di jaringan CDMA, atau mungkin nantinya LG akan membuat versi lain dari Optimus Note ini untuk dipasarkan secara global, so tunggu saja perkembangan selanjutnya.
Lihat: spesifikasi LG Optimus Note
Tidak ada komentar:
Posting Komentar