Rabu, 18 April 2012

Ajaib, gadget ini bisa berubah jadi tablet dan ultrabook

Selain Asus yang menperkenalkan Asus PadFone, tablet yang bisa berubah jadi smartphone, Intel juga turut menghadirkan hal serupa bahkan lebih heboh yakni dengan merilis Intel Cove Point, atau disebut juga sebagai Lutexo ini adalah sebuah gadget unik. Unik kenapa? karena selain bisa berfungsi sebagai tablet, gadget ini juga bisa menjelma jadi ultrabook loh!



gadget unik, spesifikasi intel cove point, apa itu lutexo?, gambar intel cove point ultrabook



Selain komputer tablet, Letexo berfungsi pula sebagai ultrabook. Letexo mirip dengan ultrabook yang dikeluarkan Lenovo di Consumer Electronics Show 2012, yaitu IdeaPad Yoga, yang juga memiliki fungsi hibrid. Perbedaannya, IdeaPad Yoga menggunakan model clamshell atau flip.



Ultrabook tidak pernah dimaksudkan hanya memiliki desain lipat. Letexo, seperti yang diperlihatkan pada sebuah video di Youtube, berukuran layar 12 inci dengan lapisan warna merah pada tampilan fisiknya. Pelengkap yang terdapat di perangkat hibrid tersebut antara lain dua selot USB 3.0 dan HDMI.



gadget unik, spesifikasi intel cove point, apa itu lutexo?, gambar intel cove point ultrabook



Disebutkan dalam situs wired.com, Letexo sudah menggunakan versi beta prosesor terbaru Intel Ivy Bridge. Richman mengatakan harga Letexo akan berkisar di angka Rp9 juta.



Jika produk tersebut disempurnakan, Intel benar-benar memegang janjinya untuk mengeluarkan ultrabook dengan harga terjangkau.



Video Intel Cove Point aka Latexo



Tidak ada komentar:

Posting Komentar