Mereka menyebutkan, hasil investigasi Fire Investigations (UK) menyatakan pihaknya tidak bertanggung jawab atas kasus tersebut. Sebab, handset tersebut terbakar akibat panas yang ditimbulkan oleh perangkat lain yang dihubungkan dengan Galaxy SIII.
Galaxy S model terbaru merupakan pesaing utama Iphone besutan Apple yang diluncurkan di Eropa pada akhir Mei dan Inggris pada akhir Juni. Galaxy SIII yang terbakar itu milik salah seorang pengguna yang tinggal di Dublin.
Raksasa elektronik dari Korea Selatan itu mengaku bekerja sama dengan FI-UK, konsultan ledakan dan kebakaran di Inggris, untuk menentukan penyebab kebakaran. Pihak Samsung menyerahkan sejumlah ponsel Galaxy SIII kepada FI-UK, termasuk smartphone yang terbakar, untuk diuji.
''Hasil investigasi menyatakan ledakan disebabkan oleh penggunaan komponen bergelombang microwave yang dihubungkan dengan Galaxy SIII,'' papar juru bicara Samsung di blog resmi mereka.
via - metrotvnews.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar