Jumat, 07 Oktober 2011

Gambar Nokia 603 beredar - ponsel Symbian Belle terbaru untuk kelas menengah ke bawah

Zona Inormasi Teknologi Terkini | Harga dan Spesifikasi Handphone Terbaru

↑ Grab this Headline Animator

Harga dan foto gambar Nokia 603 Symbian Belle terbaru, Nokia handphone layar sentuh murah, ponsel 1GHz kamera Edof Tak perlu waktu lama buat Nokia untuk memberikan sebuah kejutan lain setelah beberapa waktu lalu berhembus rumor yang cukup kuat tentang keberadaan ponsel Windows Phone mereka (baca Nokia Sabre,Searay, Ace ). Kejutan tersebut berupa hadirnya ponsel Symbian Belle terbaru bernama Nokia 603 yang sudah siap rilis.



Nokia World yang tahun ini diadakan di London, Inggris nampaknya juga akan menjadi momen tepat untuk mempernenalkan ponsel Wndows Phone pertama mereka, tak menutup kemungkinan Nokia 603 ini juga turut diumumkan.



Harga dan foto gambar Nokia 603 Symbian Belle terbaru, Nokia handphone layar sentuh murah, Foto-foto Nokia 603 ponsel 1GHz kamera Edof



Dengan beredarnya Nokia 603, hal ini membuktikan bahwa Nokia belum sepenuhnya melupakan Symbian yang sudah mencapai versi terakhir di Symbian Belle. Tercatat sudah ada 3 ponsel yang memakai Symbian Belle yaitu Nokia 600, Nokia 700 dan Nokia 701.



Harga dan foto gambar Nokia 603 Symbian Belle terbaru, Nokia handphone layar sentuh murah, ponsel 1GHz kamera Edof



Untuk spesifikasinya sendiri, Nokia 603 dilengkapi dengan beberapa fitur standar Symbian Belle seperti prosesor 1GHz, kamera 5 megapiksel jenis EDof (Nokia menyebutnya Full Focus), layar sentuh kapasitif resolusi 360 x 640 piksel (yang sudah digunakan sejak jaman Symbian 5th edition), bluetooth, HSDPA dan WiFi. Layaknya iPhone, Nokia 603 akan memakai kartu SIM jenis microSIM dan back cover yang bisa digonta-ganti.



Harga Nokia 603 maupun ketersediaannya sampai saat ini belum diketahui. Melihat fitur yang ditawarkan, nampaknya ia akan dibanderol di kisaran harga menengah kebawah.



Via Unwiredview

Tidak ada komentar:

Posting Komentar