Jumat, 22 Juli 2011

Google buka kantor di Indonesia, apakah Nokia akan menyusul?

Zona Inormasi Teknologi Terkini | Harga dan Spesifikasi Handphone Terbaru

↑ Grab this Headline Animator

Eric Schmidt, selaku Executive Chairman Google pada Jum'at lalu dikabarkan telah mengunjungi kantor Wakil Presiden untuk mengemukakan keinginannya membuka kantor di Indonesia pada tahun 2011.



apakah Google buka kantor di Indonesia?, siapakah CEO Google saat ini?



Datang dengan menggunakan taksi Alphard milik Silver Bird, bos Google tampaknya berusaha mengambil hati Indonesia juga dengan mengenakan batik bersama tiga rekan lain.



Tujuan pembangunan kantor Google ini untuk meraih keuntungan melalui advertising, yaitu dengan mengembangkan platform yang berfungsi menghubungkan usaha kecil menengah dengan pembeli dari luar negeri.



Google ingin membuat nota kesepahaman (MoU) dengan pemerintah Indonesia sebagai dasar pembukaan bisnis. Pemilihan Indonesia untuk tempat mendirikan kantor menurut Schmidt amat beralasan menilik besarnya

pengguna Twitter dan Facebook, dan juga tentunya Google di tanah air. Selain itu, berkembang pesatnya usaha kecil menengah yang menggunakan internet juga sebagai salah satu pemicu Google melakukan hal ini.



Mungkinkah dengan rencana Google ini membuka kantor di Indonesia inu akan memancing raksasa lainnya untuk membuka kantor di Indonesia? RIM, atau bahkan Nokia yang merupakan produsen ponsel yang paling digandrungi di tanah air?



Via: TeknoUp

Tidak ada komentar:

Posting Komentar