Selain Axioo dan kawan-kawan, vendor yang selama ini berkecimpung di bisnis PC/Laptop, Lenovo, juga memperkenalkan produk terbarunya. Produk tersebut yaitu sebuah tablet yang diberi seri IdeaPad Tablet K1.
Ini adalah tablet pertama Lenovo yang akan segera di luncurkan di Indonesia. Rencananya IdeaPad Tablet K1 akan diluncurkan pada bulan September 2011. IdeaPad Tablet K1 disuntikan OS Android 3.1. Dengan berat hanya 0,75 Kg, IdeaPad Tablet K1 dilengkapi dengan layar berpenampilan HD. Tablet ini dilengkapi dengan dual kamera , Bluetooth dan WiFi.
Tablet yang dilego seharga 4.2 jutaan ini juga dilengkapi dengan tombol Home yang unik dan Lenovo Launcher Application yang akan membantu pengguna untuk dengan mudah mengakses fitur-fitur yang paling sering digunakan. Menariknya, IdeaPad Tablet K1 juga sudah terisi dengan lebih dari 40 aplikasi. Termasuk aplikasi SocialTouch yang unik dari Lenovo. Aplikasi ini memungkinkan pengguna untuk mengakses seluruh jaringan teman dan situs-situs sosial dalam satu tempat. Tablet ini juga sudah mendukung Adobe Flash 10.3.
Spesifikasi Lenovo IdeaPad Tablet K1
Network | 3G Connectivity (WCDMA/EVDO) |
Size | - dimension 264 x 188 x 13 mm - weight 771 grams or 1.7 pounds |
Display | Type WXGA Capacitive Touch Screen Size 10.1 inches Colors & Resolution 16 Million Colors & 1280 X 800 Pixels 16:10 Aspect Ratio, Input/ User Interface Multi Touch, Accelerometer sensor for UI auto-rotate, Ambient light sensor, Proximity Sensor S |
Sistem | Operating System Google Android 3.1 Honeycomb OS, CPU Nvidia Tegra 20 Dual-Core 1GHz Processor |
Memory | Internal Memory 16GB/32GB/64GB SSD Storage Expandable Memory microSD Card Slot For Memory Expansion |
Camera | - 5 Megapixels, 2560×1920 Pixels, Auto Focus, Secondary 2 Megapixels (1600 × 1200 pixels), Video Recording Yes, Video Out 1080p HD video playback via HDMI out |
Connectivity | Bluetooth v2.1 with EDR Stereo Headset 3.5mm, stereo headset jack, Radio Stereo FM with RDS, WLAN Wi-Fi 802.11 b/g/n, GPS Yes |
Playback | Video Formats MPEG4, H.263, H.264, Audio Formats MP3, AAC, AAC+, eAAC+, AMR, OGG, MIDI |
Features | Adobe 10.3 Flash compatibility SIM Card Reader, Cloud Computing Dedicated external keyboard, PlayReady DRM Slacker Radio, Amazon Mp3, mSpot Music apps Android Market, G-mail, Google Maps, G-Talk Twitter and Facebook Integration, YouTube eBuddy Messenger, ooVoo, PokeTALK Norton Mobile Secirity, Kindle for Android Galaxy on Fire 2 THD, NFS Shift, Angry Birds HD, etc,. Quickoffice, Digital compass Gyroscope |
Colors | Grey, White |
Tidak ada komentar:
Posting Komentar